Setiap pada tanggal 9 bulan 1 Imlek ( Cia Gwe Cwe Kaw ) tepatnya tahun ini jatuh pada hari Selasa tanggal 31 Januari 2012, orang Tionghoa terutama orang Hok Kian, melakukan upacara sembahyang Jing Tian Gong ( 敬天公 Hok Kian = King Thi Kong ), yang berarti sembahyang kepada Tuhan YME. Di kalangan orang Tionghoa di Indonesia, sembahyang ini dikenal dengan sebutan Sembahyang Tuhan / sembahyang Tebu yang dilakukan dengan penuh kekhidmatan. Upacara sembahyang ini termasuk salah satu rangkaian upacara pada pesta menyambut Tahun Baru Imlek ( Perayaan Musim Semi ) yang berlangsung selama 15 hari dari tanggal 1 s/d 15 bulan 1 penanggalan Imlek.










































